Bulan haji sudah semakin dekat. Walimatussafar merupakan salah satu ritual sebelum berangkat haji yang banyak dilakukan oleh orang Indonesia untuk meminta doa restu dan meminta maaf kepada tetangga, saudara dan orang-orang di sekitarnya. Untuk menyelenggarakan walimatussafar, kita perlu menyiapkan undangan walimatussafar haji.
Ehm, emak K iseng-iseng membuat undangan walimatussafar haji dalam versi doc, meskipun berangkat hajinya entah kapan, membuat undangan ini aku sambil sholawatan, membayangkan kelak melaksanakan walimatussafar dan mencium aroma Makkah-Madinah. MasyaALlah. . Hitung-hitung membuat undangan ini merupakan ikhtiar untuk menyemai doa dan nyadong barokah orang-orangyang men-download undangan haji ini.
Contoh undangan walimatussafar haji di bawah ini cukup simpel dan bisa diedit langsung dengan menggunakan microsoft word 2003 atau versi ke atasnya, emak K save dalam bentuk doc ya. Silahkan diedit sesuai dengan kebutuhan.
Undangan walimatussafar haji berbentuk file doc yangdapat dibuka di microsoft word versi 2003 ke atas ini dapat diedit dengan mudah. Anda cukup mengedit nama, mengetikkan nama undangan dan mengedit hari, jam dan tempatnya saja.
Kadangkala ada sedikit error saat membukanya pada versi word 2003, Anda cukup mengatur letak spasi dan hurufnya saja. Sangat dianjurkan untuk menggunakan microsoft word terbaru doc x untuk versi terbaik dan enggak perlu mengatur tata letak undangan walimatussafar haji doc lagi.
Undangan walimatussafar haji yang emak K upload merupakan undangan 2 lipatan yang bisa dicetak dengan menggunakan kertas ukuran folio. Untuk hasil terbaik, gunakan kertas folio yang tebal. Bisa juga menggunakan kertas folio berwarna soft agar undangan lebih indah.
Link download undangan walimatussafar doc bisa di klik melalui undangan walimatussafar doc. Silahkan di download dan gunakan sesuai dengan kebutuhan Anda. Jangan lupa doakan emak K sekeluarga agar bisa menyusul ke Baitullah ya.
Selamat menunaikan ibadah haji bagi siapapun yang berangkat ke tanah suci. Semoga menjadi haji mabrur dan usia yang mendatang semakin berkah. Jika ada kesulitan dan membutuhkan bantuan, silahkan meninggalkan komentar atau menghubungi WhatsApp nusagates.
Salam,